Perempuan kodratnya berada dirumah menjaga anak, dan harta suami. Namun keadaan memaksanya berbuat keji sebagai pelakor rumah tangga orang. Dengan iming-iming penghasilan fantanstis, tapi inti masalahnya bukan disitu, menceritakan seorang penulis scrip yang diperankan Dj Wingky dituntut produser membuat naskah ide cerita berbau vulgar, pornografi. Usut punya usut di produser tersebut mata keranjang, dia beralasan cerita bertema vulgar lagi digandrungi penonton saat ini. Ups apakah ini kamuflase dunia perfilman saat ini?.
Untuk mempertahankan profesi satu-satunya, Jaka rela menuruti kemauannya agar bertahan hidup.
Jaka, penulis kreatif yang tidak asal menulis. Tiap tulisan yang dihasilkan tidak sekadar angan-angan tapi melalui riset. Judul yang dia ajukan adalah Open BO. Memakai riset dengan memesan pelacur. Bertemulah dengan client bernama Mawar nama samarannya, PSK harganya fantastis, sekali booking seharga 30 juta.
Niat awal booking Mawar sekadar wawancara untuk diminta data bukan melakukan adegan dewasa. Pertemuan Jaka dengan Mawar inilah awal saling keterlibatan masalah satu sama lain.
Awalnya riset berujung pura-pura nikah
Pertemuan Jaka dan Mawar di hotel untuk riset adalah awal Jaka masuk ke kehidupan Mawar, dalam kondisi terdesak mawar hampir dibunuh oleh suruhan Nuri yang diperankan Elmaya Sabrenia, istri orang yang diselingkuhi Mawar. Mawar harus segera mencari perlindungan agar dirinya dan anaknya aman dengan cara mencari suami pura-pura yaitu Jaka. Dengan kesepakatan tidak akan ada saling suka.
Istri setia dengan suami
Abimanyu seorang anggota DPR yang selingkuh dengan Ambar. Istri sah nya sudah menyelidiki gerak-gerik suami yang mencurigakan. Meski begitu istrinya tidak berkeinginan menceraikan suaminya, walau istri dan ayahnya punya power besar terhadap poisi jabatan Abimanyu.
Disaat benih cinta antara Jaka dan Mawar muncul, kisah lama datang kembali dan merubah tatanan . Vania mantan pacar jaka sejak SMA dulu, Jaka dibuat bimbang ia harus fokus membantu Mawar atau kembali merajut kisah cintanya dengan vania. Nyatanya Vania sangat tidak mendukung pekerjaan Jaka yang saat ini sedang dia jalani. Ia berusaha menggagalkan riset yang Jaka kerjakan.
Shafa, anak semata wayang Ambar punya sikap cuek tapi sayang mamanya
Anak perempuan dengan kecerdikannya tapi tidak terarah
Shafa anak dari Mawar atau Ambar. Ayahnya meninggal, sekarang tinggal serumah hanya dengan Ibunya. Ibunya, Ambar tidak pernah jujur pada anaknya tentang pekerjaaannya. Mengakunya sebagai agen properti. Shafa sering mendapat bullying di sekolah karena hembusan berita Ibunya seorang model majalah dewasa.
Shafa tipikal anak ingin selalu mencari tahu. Kehadiran Jaka dirumah awalnya membuat Shafa jengkel. Shafa berencana mencuri laptop Jaka untuk mencari tahu hal apa yang disembunyikan dirinya dengan ibunya. Aku akui akting Shafa ini sangat pas, menjiwai karakter anak tanpa sosok Ayah.
Shafa hanya tahu Ibunya sedang terlibat masalah besar, dirinya lah yang harus dilindungi dari informasi Jaka. Dia belum tau bahwa Ibunya punya pekerjaan sampingan sebagai kupu-kupu malam.
Wulan Guritno berperan sebagai Ambar, karena kesibukannya bekerja ia tidak pernah tahu dan mengerti perkembangan Shafa anaknya. Shafa memukul tengkuk temannya gara-gara cemburu lihat temannya selingkuh. Orang yang dihubungi shafa adalah Om Jaka, bukan Ibunya.
Perempuan terlalu kuat bertahan sendirian
Kata orang laki-laki adalah makhluk terkuat yang Tuhan ciptakan, nyatanya perempuan jauh lebuh strong dari perempuan bila keadaan memaksa dirinya bertahan. Ditinggal mendiang suami, menghidupun anak masih sekolah, kebutuhan tidaklah sedikit, berperan sebagai ibu sekaligus tulang punggung keluarga. Sangat terjadi anak tidak terawat dengan baik. Anak yang telahir dari keluarga tersebut bila tidak mendapat arahan benar bisa salah jalann.
Terlihat dari luar perempuan itu strong tapi kenyatannya dia butuh senderan punggung. Ambar awalnya bisa mengatasi masalah dia sendiri, sudah berjanji pada Jaka agar tidak mencampuri urusannya. Kenyataannya keadaan memaksa Jaka untuk melindungi Ambar walau belum ada ikatan pernikahan sah.
Pada akhirnya anak adalah segala-galanya
Keluarga tanpa kehadiran anak hidup terasa belum lengkap. Semangat buat pejuang garis dua diluar sana semoga tahun ini disegerakan mendapatkan momongan. Mungkin tidak hanya anak, harta kekayaan jadi penunjang keinginan semua orang. Nyatanya bila dibandingkan harta atau anak, pasti lebih berharga anak karena diatas segala-galanya.
Ambar mengejar dunia dengan jalan salah menjadi kupu-kupu malam. Pekerjaannya sebagai agen properti hasilnya tidak sebanding dengan kebutuhan dirinya dan anaknya. Namun setelah tahu di terjerat dengan hubungan yang salah, anak satu-satunya bakal jadi taruhannya. Ia rela memutus hubungan dengan selingkuhannya yang merupakan anggota DPR.
Ambar baru merasakan Shafa adalah segalanya baginya, dia tak lagi peduli janji manis Abimanyu untuk menikahinya. Setelah Shafa mengetahui langsung pekerjaan Ibunya karena ditelfon orang suruhan Abimanyu untuk menggrebek ibunya sedang check in di hotel.
Sholeh, sahabat Jaka yang mempernalkannya dengan Ambar
Bagaimana sudut pandangmu?
Cerita Open BO ini seolah memberikan sindirinn atau sedang mengkampanyekan ini lho kondisi dunia perfilman sekarang lagi gandrung bertema seks. Adegan adegan dewasa tak pelak hadir di awal-awal episode. Walaupun amanat cerita yang disampaikan tidak sedetail yang diceritakan.
Apakah penulis script sekarang berlomba-lomba menyuguhkan cerita sex ke produser? Hmm kita tunggu cerita-cerita yang tayang di Vidio Original selanjutnya.
Tidak ada pekerjaan mudah, instan lalu menghasilkan uang banyak. Bukan anak konglomerat ingin penghasilan besar, jalan pintasnya jual diri astagfirullahaladzim. Pekerjaan haram tersebut benar mendapat uang besar dalam jumlah besar, namun cepat habis pula karena cara mendapatkannya salah.
Politikus punya bekingan orang penting agar jabatannya tidak mudah digoyahkan. Seolah ikut mengkapampanyekan sosok anggota DPR tanpa power orang kuat tidak akan menang pemilihan. Juga di spill anggota DPR selingkuh dengan kupu-kupu malam, apakah kebanyakan anggota DPR Indonesia seperti itu?.
Posting Komentar
Posting Komentar