[recent]

Recent Post

3/recentposts

Karya sendiri bakal lebih di hargai bukan?

1 komentar


Kalian sebagai penulis blog, pernah nggak sih pas awal-awal bikin tulisan di blog buntu mau diisi apaan? Kalau aku sih pernah waktu SMA kelas 2. Ada tugas sekolah harus mengisi postingan blog minimal 5 postingan. Yah aku pilih cara cepat, copy paste aja tulisan blog orang tanpa permisi. Waktu itu aku belum tahu apa resikonya, anggap fine fine aja.

Eh semakin kesini, ketemu banyak lingkaran penulis blog tindakan copy paste tanpa sengaja apalagi tanpa izin itu masuk tindakan plagiarisme dan bisa dituntut di jalur hukum. Separah itu ya padahal hanya tulisan doang, eits setelah diriku sendiri mendalami dunia blogging sebuah tulisan adalah karya yang amat berharga sekali seolah itu adalah jati diri pribadi. 

Setelah mengetahui dampak, resiko mengcopy paste karya tulisan orang, pelan-pelan karya orang lain belajar kujadikan referensi menulis. Tidak etis rasanya, untuk menjadi manusia terhormat, beradab kita harus menghargai karya orang laian walau itu bentuknya sederhana bahkan kecil. 

Baru-baru aku sendiri di gemparkan, blog kesayanganku, platform istanaku ini, hampir semua tulisannya di ambil sepihak tanpa permisi oleh blog pro.hrd. awal mula sadar kalau artikel blog ku diambil, saat aku iseng-iseng ketik nama kuratailmu di google, terus cek gambar, eh kok ada nama blog lain pakai gambar editanku. Kubuka lah blog itu, eh ternyata persis tulisan blog aku di salin. Astaghfirullah nggak habis pikir lagi, sudah banyak postinganku yang lain di copy, segambar-gambarnya juga. bodohnya aku baru sadar sekarang ini, ku telusuri konten blog orang itu, semakin bermunculan artikel artikel saya di salin habis-habisan. 

Bikin gregetan level nggak bisa dijelasin lagi, kemarin aku baru posting artikel baru ku kira nggak ada disalin artikelku. Dua hari kemudian, kucoba cek blog orang ngeselin itu dan ternyata udah disalin. Bikin gregetan lagi dia ambil dan posting tulisan aku sama dengan blog dia sendiri. 

Memang aku bukan ahli IT, dunia per blogingan, aku masih berusaha menghubungi pemilik blog itu dan minta baik-baik agar tidak lagi melakukan tindakn pencurian itu. Sampai saat ini belum ada balasan, aku cuma berharap hati orang itu terbuka dan mau berhenti melakulan tindakan itu. 

Kemudian usahaku selanjutnya adalah membuat postingan ini, biar orang itu saat mau menyalin tulisan ini baca dulu isinya kalau ini tulisan didedikasikan untuk dia. Ya Allah semoga di sadar. 

Saran dari teman-teman sesama blogging hal tersebut bisa dilaporin ke DMCA, jangan tanya prosesnya bagaimaina. Aku masih gerabak, bahkan masih login di website, maklum tidak orang yang bisa menuntun diriku membantu menyelesaikan hal ini kecuali kesehatan mental diriku. 

Andai aja ada tempat di Indonesia buat melaporkan tindakan seperti ini, pasti mudah dan nyaman. Berandai-andai boleh kan, kayaknya nggak cuma diriku doang bercita-cita kayak gitu pasti semua blogger juga berkeinginan sama pula. 

Selalu ada hikmah dibalik masalah yang Tuhan kirim, harus berbesar hati menerima cobaan seperti, mungkin setelah orang itu baca postingan ini, secepat kilat ia langsung sadar hihi. Tangan Tuhan siapa yang tahu bukan...

Yuk teman-teman bantu kawal aku, postingan kali ini bakal diambil dia apa enggak ya?


lylamanzila
Assalamua'alaikum Halo saya Alfimanzila Orang asli Sidoarjo Email: lylamanzila97@gmail.com

Related Posts

There is no other posts in this category.

1 komentar

  1. paling sebel kalau tulisan kita diambil orang lain, apalagi kalau persis banget yak
    kecuali mungkin ditulis sumber tulisannya dari mana

    BalasHapus

Posting Komentar